SEMESTER 5 - TEKNOLOGI IOT



Diskripsi Matakuliah :

Mempelajari IoT perkembangan, pengguaan serta cara membuat perangkat IoT menggunakan Arduino khususnya menggunakan perangkat ESP8266

Capaian Pembelajaran :

diharapkan mahasiswa memahami perkembangan IoT, mengetahui perangkat IoT,bisa mengimplementasikan penggunaat IoT di kehidupan sehari-hari

Ketercapaian kompetensi hardskill :

Mahasiswa mampu membuat perangkat IoT

Ketercapaian kompetensi softskill :

Mahasiswa mampu memahami perkembangan IoT, mengetahui perangkat IoT

Petunjuk mempelajari bahan ajar

Mahasiswa mendownload materi pdf yang sudah disiapkan di setiap pertemuan, mahasiswa bisa menambah sumber belajar dari media lain seperti buku, E-book,  Internet dan lain-lain untuk menambah wawasan. Setelah itu mahasiswa membaca materi yang sudah di download dan silahkan mengerjakan tugas di pertemuan tersebut, tugas bisa dikerjakan selama 7x24jam dan tidak ada batas mengerjakan atau bisa diulang-ulang tanpa batas. Mahasiswa mengisi forum diskusi yang sudah disiapkan dosen. 

Learning Outcomes : 

Mahasiswa mampu membuat perangkat IoT secara efisien, efektif dan terjangkau

Penilaian :

Untuk Bobot penilaian dalam matakuliah ini sebagai berikut :

Untuk Bobot penilaian dalam matakuliah ini sebagai berikut : Penilaian terdiri dari minimal 4 CPMK (Capaian Pembelajaran Matakuliah) yaitu : CPMK01,CPMK02,CPMK03,CPMK02 masing-masing berbobot 25%
Masing-masing CPMK terdiri dari :
  • BERFIKIR KRITIS= 20%
  • SOFTSKILLS KEAKTIFAN = 15%
  • SOFTSKILLS KEMANDIRAN = 15%
  • TUGAS Mingguan/lainnya = 20%
  • Ujian CPMK/UCP/UCPMK = 30%

Untuk mendapatkan nilai minimum/ nilai 50/ C di perkuliahan ini pastikan rajin presensi (nilai softskill


Bahan yang dibutuhkan :

RPS IOT : view

PERTEMUAN 01 (Pengantar Revolusi Industri 4.0)

Materi pertemuan 01 : view 

Kuis 01 : view 

PERTEMUAN 02 (Internet Of Things (IoT))

Dipertemuan ini kita akan membahas Sejarah & Defenisi, Paradigma, Model Referensi, Kebutuhan, Aplikasi dan manfaat dengan mempelajari matakuliah ini diharapkan Mahasiswa sejarah dan pengertian IoT,  Mahasiswa memahami pemanfaat IoT dalam kehidupan sehari-hari dan di
industri. 

Meteri pertemuan 02 : view

Kuis 02 : View

PERTEMUAN 03 ( Perangkat IoT bagian-01)

Dipertemuan ini kita akan membahas AIDC (Barcode, RFID, Biometric, Smartcard), dengan mempelajari matakuliah ini diharapkan Mahasiswa memahami perangkat IoT, Mahasiswa mengetahui macam-macam implementasi perangkat IoT. 

Materi pertemuan 03 : View

Kuis 03 : View

PERTEMUAN 04 ( Ujian UCP-01)

UCPMK 01 : View

Tatap maya dengan dosen : buka youtube 


PERTEMUAN 05 (Perangkat Iot bagian 02)

Materi 05 : view

Kuis 05 : View

PERTEMUAN 06 (Board dan sensor IOT)

Materi 06 : view

Kuis 06 : view

PERTEMUAN 07 (Start-Up loT)

Materi 07 : view

Kuis    : View 

PERTEMUAN 08-ucp-2

UTS : view

PERTEMUAN 09 (HAKI)

Materi : View

Kuis : View

PERTEMUAN 10 (ARDUINO-ELEKRONIK DASAR)

Materi seputar arduino : View

Materi elektronika dasar : View

PERTEMUAN 11 (Pengenalan pemrograman Bahasa C Arduino)

di pertemuan ini kita akan membahas Pengenalan pemrograman Bahasa C Arduino,

Materi 11 : Pengenalan pemrograman bahasa C arduino

Kuis : 

PERTEMUAN 12 (ESP8266)



Mengenal input-output ESP8266

produk yang menggunakan esp 8266 diantarnya NodeMCU, Lolin LUA, Wemos, ESPDuino,  ESP8266 Module Series atu bisa melihat di link ini : https://www.warriornux.com/macam-macam-jenis-keluarga-esp8266/ . di praktek ini akan di gunakan NodeMCU dengan USB to TTL untuk flasing dan komunikasi menggunakan komputer menggunakan CH340

Materi 12 : mengenal esp 8266

Kuis 12 : 

UCPMK 03 : 


PERTEMUAN 13 (Praktek dasar pemrograman arduino menggunakan emulator "WokWi")

Emulator Arduino online WokWi : buka 

Modul Praktikum IOT : buka modul


Tugas Praktek 13-A mempelajari "digital write dan delay" 

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding penggunaan digital write dan delay untuk membuat lampu flipflop. caranya lihat video petunjuk ini



komponen : ESP8266, LED dan resistor 220ohm dan pin output adalah pin4. silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-B mempelajari "membaca input PIN dan struktur kondisi IF..ELSE.."

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk mematikan dan menghidupkan led (saat saklar di tekan maka off saat saklar di lepas maka on)



komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED(1x) resistor 220ohm(1x) dioutput pin4. 
  3. resistor pullup 1Kohm(1x) di pin 0
  4. pushbutton dipin 0

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-C penggunaan constanta, membaca input PIN, struktur kondisi IF..ELSE.."

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk lampu ON/OFF menggunakan satu saklar (saat saklar di tekan maka lampu ON, lampu belum OFF selama saklar belum di tekan kembali demikian seterusnya). 

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED(1x) resistor 220ohm(1x) dioutput pin4. 
  3. resistor pullup 1Kohm(1x) di pin 0
  4. pushbutton dipin 0

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-D penggunaan Loop..for..

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk lampu akan menyala berurutan

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED(4x) resistor 220ohm(4x)

Kode programnya bisa >>didownload disini<< dan penjelasan kode >>programnya klik link ini<<. silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-E penggunaan Loop..do..while

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding 

untuk While (klik kanan gambar untuk menyimpan)



Untuk do..While..



komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED(4x) resistor 220ohm(4x)

penjelasan kode >>programnya klik link ini<<. Tugas silahkan 

  1. upload tangkapan layar coding untuk penggunaan while serta do while dan kedua rangkaiannya dari situs https://wokwi.com/. ;
  2. Jangan lupa download project dalam format ZIP yang  while serta do while jadi ada 4 berkas yang harus di upload 


Tugas Praktek 13-F Penggunaan operator Boolean AND

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk mencoba menggunakan operator Boolean AND


Cara menggunakannya geser saklar dan led menyala maka input A=1, geser saklar satunya lagi dan led menyala maka input B=1 jika operator boolean AND = 1AND1=1 atau output led akan menyala jika semua input lednya menyala=1 dan output akan mati jika salah satu input lednya mati=0. jadi operator boolean AND sama dengan perkalian

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED hijau(1x), merah (1x), Ungu (1x)
  3. Resistor 220ohm (2x)
  4. Slide switch (1x)

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP



Tugas Praktek 13-G Penggunaan operator Boolean OR

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk mencoba menggunakan operator Boolean OR

Cara menggunakannya geser saklar dan led menyala maka input A=1, geser saklar satunya lagi dan led menyala maka input B=0 jika operator boolean OR= 1 OR 1=1 atau output led akan menyala jika salah satu input lednya menyala =1 . jadi operator boolean OR sama dengan penjumlahan

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED hijau(1x), merah (1x), Ungu (1x)
  3. Resistor 220ohm (2x)
  4. Slide switch (1x)

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-H Penggunaan operator Boolean NOT "!"


buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk mencoba menggunakan operator Boolean NOT





Cara menggunakannya geser saklar dan led menyala maka input A=1, geser saklar satunya lagi dan led menyala maka input B=0 jika operator boolean OR= 1 OR 1=1 atau output led akan menyala, jika output dikasih operator boolean NOT maka hasilnya kan kebalikannya led output akan mati=0  . jadi operator boolean NOT hasilkan kebalikannya yaitu jika output 1 dikasih NOT maka hasilnya 0 demikian sebaliknya

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LED hijau(1x), merah (1x), Ungu (1x)
  3. Resistor 220ohm (2x)
  4. Slide switch (1x)

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP



Tugas Praktek 13-I penggunaan Analog Input. "mengukur tegangan" & komunikasi serial

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk penggunaan analog input yaitu mengkonversi tegangan ke digital. salah satu penggunaannya adalah untuk mengukur tegangan dan ditampilkan ke layar LCD. semakin tinggi resolusi ADC (analog to digital converter) maka hasil pengukurannya akan semakin presisi


komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. Potensiometer (1x)

penjelasan kode >>programnya klik link ini<<silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP



Tugas Praktek 13-J Penggunaan LCD 16x2 dan cara memanggil libraryLcd

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk penggunaan LCD jenis komunikasi paralel

WAJIB!!, masukkan dulu library LCD kalu tidak maka emulator akan error


Setelah itu baru merakit dan memasukkan kodingnya

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LCD 16x2(1x)

penjelasan kode>>programnya klik link ini<<. silahkan upload tangkapan layar coding di tampilan LCD ganti dengan NIM-Nama anda dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-K Penggunaan OLED SSD1306 dan komunikasi 12C

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk penggunaan LCD jenis komunikasi paralel

WAJIB!!, masukkan dulu library seperti gambar di bawah ini, jika tidak maka emulator akan error


Setelah itu baru merakit dan memasukkan kodingnya >>bisa download disini<< informasi komunikasi 12 di link https://notes.opikdesign.com/index.php/2020/08/17/iot-robot/mengenal-i2c-di-dunia-iot/

komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. LCD 16x2(1x)

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


Tugas Praktek 13-L Penggunaan Sensor Kelembaban & suhu DHT22

buka https://wokwi.com/ kemudian buat skema emulator dan koding untuk penggunaan LCD jenis komunikasi paralel

WAJIB!!, masukkan dulu library seperti gambar di bawah ini, jika tidak maka emulator akan error


setelah itu rangkai dan masukkan kodingnya


komponen :

  1. ESP8266(1x)
  2. DHT22(1x)

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP


PERTEMUAN 14 (ESP8266 untuk IoT menghubungkan WIFI & ambil data NTP dari Internet)



Penting!!! Sebelum melakukan koding di https://wokwi.com pastikan menambah library seperti gambar di bawah ini
Silahkan mendownload materi ini kemudian silahkan di pelajari. Materi ini bisa dikombinasikan dengan materi bersumber dari Internet, e-book, buku dan lain yang yang releven. setelah materi terdownload akan cek list otomatis sebagai penanda bahwa anda sudah download materi ini

silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP yang sudah anda kerjakan dari materi pertemuan14


Download materi penugasan:  IoT Cloud


Video Cara mengerjakan tugas 15 - #1 merangkai perangkat simulasi Wokwi

Video Cara mengerjakan tugas 15 - #2 merancang dashboard di web arduino cloud

Sebelum bisa mengklik link video pembelajaran ini pastikan mahasiswa sudah menonton Video Cara mengerjakan tugas 15- #01 merangkai perangkat simulasi wokwi.com. Link video ini berisi petunjuk cara mengerjakan tugas untuk pertemuan ke 15 yaitu penugasan membuat simulasi Telemetri dari awal sampai akhir

Video Cara mengerjakan tugas 15 - #3 menulis kode program dan pengujian 
Sebelum bisa mengklik link video pembelajaran ini pastikan mahasiswa sudah menonton Video Cara mengerjakan tugas 15- #02 merancang dashboard di web Arduino Cloud. Link video ini berisi petunjuk cara mengerjakan tugas untuk pertemuan ke 15 yaitu penugasan membuat simulasi Telemetri dari awal sampai akhir


Tugas Upload pertemuan 15 - Simulasi telemetrti

Rangkaian simulasi yg harus di buat di wokwi.com serta memasukkan kode program dan membuat tampilan monitoring yang bisa diakses darii Intenet denga arduinocloud yang bisa diakses di https://www.arduino.cc/ . Video petunjuknya bisa melihat disini Link Video Cara mengerjakan tugas 15 



silahkan upload tangkapan layar coding dan rangkaian dari situs https://wokwi.com/ beserta download project dalam format ZIP yang sudah anda kerjakan dari materi pertemuan14


PERTEMUAN 16 (UAS/UCP-04)

di pertemuan 16 ini tidak ada UAS tetapi diganti dengan proyek membangun IOT secara fisik yaitu membuat IOT dari hasil simulasi di pertemuan ke 15, mahasiswa harus membeli peralatan IOT diantaranya

  • ESP8266 NodeMcu V3 1 pcs
  • Lampu led warna bebas 1pc
  • Potensiometer 10k sampai 100k 1pcs
  • resistor 220ohm 1pcs
  • sensor suhu DHT 22 1pcs
  • LCD 12C 1pcs
  • kabel seperlunya

silahkan mahasiswa mendownload materi yang disediakan kemudian mengerjakan soal dan dikahir pertemuan ini silahkan menjawab pertanyaan di forum diskusi


Download library LCD 12C untuk Arduino : Download 

Library ini sangat penting karena digunakan untuk komunikasi LCD display yang menggunakan 12C (SDA dan SCL). tanpa menginstal library ini di arduino maka di bagian #include <LiquidCrystal_I2C.h> tidak dikenali yang menyebabkan kode progran akan muncul error terus menerus


E-Book

 Download Buku IoT

Referensi
Glosarium

  1.  5G, Standar teknologi generasi kelima untuk jaringan seluler broadband disebut 5G. Ini menunjukkan peningkatan yang nyata dalam kecepatan unduh dari 4G dan latensi yang sangat rendah, konektivitas berkecepatan tinggi, dan jangkauan yang luas. Teknologi ini baru dan tidak akan sepenuhnya menggantikan 4G untuk beberapa waktu.
  2. Antarmuka pemrograman aplikasi (API), Perangkat lunak atau kode yang memungkinkan dua aplikasi berbeda untuk "berkomunikasi" satu sama lain dengan mudah.
  3. Big Data, ??Kumpulan data yang besar atau banyak dan kompleks yang dapat dianalisis untuk pola dan tren. Wawasan data besar dapat digunakan untuk membuat keputusan berdasarkan data. Data besar mencakup data yang dihasilkan dari perangkat IoT.
  4. Bluetooth dan Bluetooth Low Energy (BLE), Teknologi nirkabel yang memungkinkan perangkat untuk bertukar data. BLE adalah jenis teknologi Bluetooth yang memungkinkan perangkat untuk mengirimkan data dengan biaya rendah dengan jarak pendek dan konsumsi daya yang rendah.
  5. Seluler, Jenis teknologi nirkabel yang menyediakan komunikasi broadband yang andal dengan opsi yang dapat mendukung konsumsi daya yang rendah. Meskipun paling dikenal di pasar ponsel konsumen, ini juga dapat dimanfaatkan untuk kasus penggunaan lainnya.
  6. Cloud, Cloud adalah tempat data dalam sistem IoT diproses. Infrastruktur cloud bertanggung jawab untuk memuat, menyimpan, dan mengubah data.
  7. Konektivitas, Metode koneksi antara semua elemen dalam ekosistem IoT. Konektivitas dapat mencakup sensor, platform, router, aplikasi, dan sistem lainnya.
  8. Perangkat, Produk yang berisi sensor disebut perangkat. Mereka adalah komponen penting dalam ekosistem IoT.
  9. Manajemen perangkat, Kumpulan kerangka kerja dan metode yang menangani penyediaan, otentikasi, konfigurasi, dan pemeliharaan perangkat yang terhubung dalam ekosistem IoT. Layanan termasuk memantau sistem dan mendiagnosis masalah, menjaga semua perangkat tetap terhubung, aman, dan diperbarui.
  10. eSIM, Ada dua definisi untuk eSIM. Yang pertama adalah SIM tertanam, di mana SIM fisik dipasang di permukaan papan. Yang kedua adalah SIM elektronik, yang merupakan perangkat lunak yang dapat diprogram yang menentukan operator default penggunaan.
  11. Gateway, Perangkat atau platform virtual yang menghubungkan perangkat pintar, sensor, dan modul IoT ke cloud. Ini berfungsi sebagai portal akses nirkabel yang menyediakan akses internet ke perangkat IoT.
  12. IMEI, Pengidentifikasi unik untuk setiap perangkat, sering kali terletak di kemasan perangkat atau di menu pengaturan di aplikasi perangkat lunak perangkat. Ini digunakan untuk mengidentifikasi perangkat di jaringan. 
  13. Integrated circuit card identifier (ICCID), Nomor unik yang ditetapkan untuk kartu SIM tertentu yang unik secara global dan tidak ditetapkan untuk negara asal kartu. Itu disimpan secara digital dan juga dapat diukir ke dalam kartu SIM fisik.
  14. Penagihan IoT, Penagihan IoT adalah penagihan untuk layanan yang terkait dengan solusi IoT.
  15. Kartu SIM IoT, Chip sirkuit terintegrasi yang menyimpan kredensial autentikasi untuk perangkat di jaringan IoT seluler.
  16. Platform IoT, Komponen utama yang bertindak sebagai pusat komando untuk ekosistem IoT. Ini digunakan untuk menghubungkan dan memberdayakan semua perangkat di sistem.
  17. Protokol IoT, Mode komunikasi dalam sistem IoT yang memastikan keamanan data.
  18. ITS (Sistem Transportasi Cerdas), Teknologi cerdas yang digunakan dalam manajemen lalu lintas dan transportasi untuk meningkatkan efisiensi, keselamatan, dan keberlanjutan.
  19. Low power wide area network (LPWAN), Rangkaian teknologi yang ideal untuk mendukung jaringan IoT skala besar dengan jangkauan signifikan dan blok data kecil. Kasus penggunaan yang ideal tidak memerlukan bandwidth tinggi atau sensitivitas waktu.
  20. Protokol LoRa (LoRaWAN), Teknologi baru yang menawarkan jangkauan jauh untuk paket data kecil dengan konsumsi daya rendah. Kasus penggunaan mirip dengan LPWAN, namun, ini adalah koneksi point-to-point yang membutuhkan gateway untuk mengakses cloud.
  21. LTE-M, Jenis standar jaringan area luas berdaya rendah.
  22. Machine-to-machine (M2M), Pertukaran data point-to-point antara perangkat jaringan yang menggunakan internet. Teknologi ini membentuk fondasi untuk IoT.
  23. Modul, Perangkat elektronik kecil yang tertanam dalam perangkat keras untuk terhubung ke jaringan nirkabel.
  24. Narrow-band IoT ( NB-IoT ), Teknologi jaringan nirkabel yang digunakan untuk mendukung aplikasi IoT untuk mengoptimalkan konektivitas seluler.
  25. Near field communication (NFC), Protokol komunikasi yang digunakan antar perangkat dalam jarak yang sangat pendek.
  26. Quality of service (QOS), Pengukuran kinerja keseluruhan layanan yang digunakan untuk memprioritaskan aliran data dan untuk mengoptimalkan standar kinerja.
  27. Keamanan, Untuk internet hal, ini adalah sekelompok metode yang digunakan untuk mengamankan perangkat berbasis jaringan dan yang terhubung ke internet. Ini termasuk kontrol akses jaringan, API dan keamanan jaringan, gateway keamanan, manajemen patch, dan banyak lagi.
  28. Sensor, Perangkat keras yang mendeteksi perubahan di lingkungannya dan mengumpulkan data. Mereka adalah komponen penting dari ekosistem IoT.
  29. Smart Farming, Penerapan teknologi dan informasi modern dalam industri pertanian menggunakan sistem teknologi tinggi untuk meningkatkan produksi pangan secara efisien dan berkualitas.
  30. Smart meter, Perangkat yang digunakan untuk mengumpulkan dan mengirimkan data dari perangkat IoT ke cloud untuk diproses. 
  31. Pelanggan chur, Persentase pelanggan atau pelanggan yang membatalkan langganan mereka dengan perusahaan atau layanan Anda atau tidak memperbarui dalam jangka waktu tertentu. Ini adalah metrik penting untuk bisnis IoT yang menggunakan model berlangganan.
  32. Model langganan, Model pendapatan di mana produk dan/atau layanan dijual untuk pendapatan berulang setiap bulan atau tahunan. Ini adalah metode penagihan yang populer untuk bisnis dan konsumen.
  33. VoLTE (Voice Over LTE), Layanan suara dan komunikasi yang didukung oleh LTE, Wi-Fi, dan 5G.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama